PenaTerkini.com, Medan – Balai Wilayah Sungai (BWS) Sumatera II di Medan menggelar diskusi bersama Civitas Akademika Teknik Sipil Universitas Sumatera Utara (USU) dan Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) di Aula Fakultas Teknik Sipil USU, Rabu (13/12/2023) kemarin.
Diskusi membahas tentang pelaksannaan World Water Forum ke-10 yang akan dilaksanakan di Bali pada Bulan Mei 2024 mendatang.
“Melalui kegiatan ini kita berharap para Civitas Akademika dapat berpartisipasi di World Water Forum ke-10 di Bali nanti. Sehingga mereka dapat membawa isu-isu daerah terkait pengelolaan air agar mendapatkan solusi. Diskusi ini dilakukan juga mempromosikan kegiatan World Water Forum ,” ucap Kasubag TU BWS Sumut II, Aron Hatuaon Marpaung dalam siaran persnya.
World Water Forum, lanjut Aron, merupakan kegiatan pertemuan internasional terbesar di bidang air dengan melibatkan stakeholder/pemangku kebijakan. Konferensi ini telah berlangsung sejak tahun 1997 dan diselenggarakan setiap tiga tahun sekali.
Ia menambahkan, bahwa dalam pelaksanaannya, World Water Forum meliputi 3 tahun fase persiapan (preparatory phase), satu minggu acara (event phase), dan penyampaian hasil kegiatan (synthesis phase) dengan dukungan berbagai pihak untuk mewujudkan aksi bersama (collective action).
Misi World Water Forum adalah menyediakan platform bagi semua pemangku kepentingan di bidang air untuk berdiskusi, berbagi ilmu dan pengalaman, serta menciptakan ide-ide konkret dalam pengelolaan dan pengembangan sumber daya air yang lebih baik.
“Selain itu, juga akan mendorong pemikiran yang inovatif dalam mengatasi isu dan permasalahan terkini dalam pengelolaan sumber daya air, meningkatkan komitmen juga aksi para pembuat kebijakan dalam pengelolaan serta pengembangan sumber daya air yang berkelanjutan.Tingkatkan Komitmen dan Aksi dalam Pengembangan SDA berkelanjutan,” kata Aron
Dalam diskusi, hadir Makmur Ginting selaku narasumber menyampaikan materi tentang Water for Shared Prosperity atau air untuk kesejahteraan bersama. (Ahmad Adha/r)