Pada Oktober 2023, PLN bersama Badan Usaha Milik Negara (BUMN) melakukan aksi gotong royong menjaga kelestarian lingkungan dengan menanam 70 ribu pohon serentak melalui gerakan “Satu Orang Satu Pohon”.
Darmawan menambahkan, untuk mencapai Net Zero Emissions (NZE) pada tahun 2060, PLN telah menyiapkan beragam program perlindungan, pelestarian, dan pemulihan yang difokuskan untuk menjaga keseimbangan ekosistem yang terdampak perubahan iklim untuk meningkatkan kualitas hidup generasi yang akan datang.
“PLN berkomitmen tidak hanya fokus pada kegiatan bisnis semata, tetapi juga berdampak pada kehidupan masyarakat. PLN melaksanakan program TJSL yang menyentuh langsung aspek kehidupan masyarakat untuk menciptakan masa depan yang lebih baik,” lanjut Darmawan.
Melalui unit-unit PLN yang tersebar di seluruh Indonesia, PLN juga telah melaksanakan program pelestarian lingkungan dan konservasi flora dan fauna. Hasilnya, seluas 250.000 meter persegi (m2) terumbu karang dan 13.244 satwa konservasi berhasil dilestarikan.
Selain itu, melalui 32 program air bersih dan sanitasi sepanjang 2023, PLN sukses menghadirkan air bersih bagi 5.327 Kepala Keluarga (KK). Lalu, melalui 6 program co-firing biomassa, PLN juga berhasil menyulap 53,1 Ton sampah menjadi energi listrik.
“Tidak hanya program penanaman pohon, program pemanfaatan FABA, konservasi flora dan fauna, co-firing biomassa, penyediaan air bersih, desa berdaya, hingga ekosistem kelautan juga dilakukan PLN untuk menopang masa depan yang lebih hijau,” pungkas Darmawan. (Peter)
Sekilas Tentang PLN
PT PLN (Persero) adalah BUMN kelistrikan yang terus berkomitmen dan berinovasi menjalankan misi besar menerangi dan menggerakkan negeri. Memiliki visi menjadi perusahaan listrik terkemuka se-Asia Tenggara, PLN bergerak menjadi pilihan nomor 1 pelanggan untuk Solusi Energi. PLN mengusung agenda Transformasi dengan aspirasi Green, Lean, Innovative, dan Customer Focused demi menghadirkan listrik untuk Kehidupan yang Lebih Baik. PLN dapat dihubungi melalui aplikasi PLN Mobile yang tersedia di PlayStore atau AppStore.