PenaTerkini.com, Pematang Siantar – Wali Kota Pematang Siantar dr. Susanti Dewayani Sp.A hadiri perayaan Natal Jurnalis Siantar-Simalungun, sehingga membuat suasana meriah dan bersemangat serta menjadi suatu kebanggaan para wartawan, berlangsung di Lapangan Pariwisata, Jalan Merdeka Pematang Siantar, Rabu (27/12/2023).
Wujud Nyata Kota Pematang Siantar dibawah kepemimpinan dr. Susanti Dewayani, Sp.A rasa toleransi yang tinggi dan terjaga, yangmana dalam perayaan Natal ini, tak hanya dihadiri umat beragama Kristiani, namun umat agama lain juga turut hadir.
Wali Kota dalam sambutannya mengapresiasi perayaan Natal Jurnalis Siantar-Simalungun yang juga menghadirkan kaum disabilitas dan anak-anak panti asuhan.
“Artinya kita telah melakukannya untuk kemuliaan Tuhan, sehingga semua elemen masyarakat bisa merayakan kebahagiaan suka cita dari Natal itu sendiri,” sebut dr Susanti.
dr Susanti juga mengucapkan terima kasih kepada panitia yang sangat luar biasa, yang bekerja dengan hati yang tulus dan ikhlas, sehingga membuahkan karya yang begitu indah untuk kemuliaan Tuhan.
“Sehingga, pada sore ini kita bersama-sama merayakan Natal 2023 dan menyambut Tahun Baru 2024,” sebut dr. Susanti.
Masih kata dr Susanti, ini kali pertama Perayaan Natal Jurnalis di Kota Pematang Siantar digelar di tempat terbuka. Sebelumnya dilaksanakan di ruangan maupun di rumah ibadah.
Ia mengakui, perayaan Natal tersebut sangat luar biasa.
“Untuk itu, ke depannya perayaan Natal Jurnalis di tempat terbuka seperti ini harus kita selenggarakan lebih meriah lagi nantinya,” ujarnya.
Di tambahkannya, di akhir tahun 2023 ini, semua komponen bisa merefleksi dan melihat prestasi-prestasi yang telah dicapai Pemerintah Kota (Pemko) Pematang Siantar yang nanti dirangkum dalam Kaleidoskop Kota Pematang Siantar, yang akan tayang di akhir tahun 2023.
“Tentunya, ini bukan hasil kerja Pemko Pematang Siantar sendiri. Namun ini hasil kerja sama kita semua, seluruh elemen masyarakat. Tidak terkecuali yang memberikan kontribusi cukup besar dan cukup strategis adalah teman-teman jurnalis Siantar-Simalungun,” kata Susanti.