“Kami optimis materi, pengalaman, dan pengetahuan selama retret akan besar dampaknya ke pembangunan kita, menyelaraskan program kita dengan pusat,” kata Effendy Pohan.
Diketahui, Bobby Nasution bersama kepala daerah lainnya se-Indonesia mengikuti retret di Akmil Magelang, Jawa Tengah, sejak 21 hingga 28 Februari 2025. Wakil Gubernur, H. Surya B.Sc ikut bergabung di hari terakhir. Selama kegiatan retreat, para kepala daerah mendapatkan meteri tentang orientasi kepemimpinan dan tata kelola pemerintahan, manajemen keuangan dan pengelolaan APBD.
Juga tentang hukum, politik, dan stabilitas keamanan daerah, manajemen perubahan dan inovasi kepemimpinan, serta mengenai penguatan kapasitas dan keterampilan kepemimpinan. Retreat ditutup secara langsung oleh Presiden RI, Prabowo Subianto. (adha lubis)